Resep Cara Membuat Paha Ayam Enak
Paha ayam, sering kali menjadi incaran para pecinta kuliner daging. Paha ayam merupakan salah satu daging terbaik untuk di konsumsi. Selain kaya akan daging paha ayam juga empuk sehingga ketika dimakan rasanya sedap.
Paha ayam sering dimanfaatkan untuk olahan daging ayam. Misalnya di buat ayam goreng, ayam panggang atau semur. Salah satu hidangan yang tidak terlalu biasa adalah semur yang akan kita kupas tuntas pada artikel ini.
Paha ayam bakar namanya, kita olah menjadi semur yang bumbunya meresap abis dalam daging ayam. selain itu rasa bakar pada kulit ayam memberikan rasa yang lebih mantap serta aroma yang begitu menggoda dan membuat sajian tambah istimewa.
Semur paha ayam panggang ini begitu istimewa karena menggunakan kombinasi bumbu yang komplit sehingga rasanya perlu di acungi jempol. Jadi apabila anda pernah masak semur coba baca resep semur ini, atau anda juga bisa ikutan mencobanya siapa tahu anda juga tertarik dengan rasanya yang begitu spesial.
Resep Semur Paha Ayam Bakar
Bahan | Ukuran |
Paha ayam | 6 potong |
Lengkuas yang di memarkan | 4 cm |
Jeruk nipis diperas dan diambil airnya | 1 buah |
Air | 600 ml |
Daun salam | 3 lembar |
Kecap Manis | 5 sendok makan |
Bawang merah goreng untuk taburan | 2 sendok makan |
Margarin | 1 sendok makan |
Bahan | Ukuran |
Bawang merah | 7 butir |
Kemiri sangrai | 3 butir |
Bawang putih | 4 siung |
Merica butiran sangrai | 1 sendok teh |
Ketumbar sangrai | 1 sendok makan |
Garam | 1 sendok teh |
Cara Membuat Semur Paha Ayam Bakar
- Rendam paha ayam dalam larutan air jeruk nipis yang sudah dicampur dengan garam kurang lebih 15 menit.
- Panaskan minyak untuk menumis bumbu yang sudah di haluskan, daun salam dan lengkuas hingga wangi.
- Selanjutnya masukkan paha ayam dan aduk hingga warnanya berubah. Tambahkan air dan kecap manis hingga ayam matang kira-kira 20 menit. Angkat ayam dan sisihkan bumbunya.
- Berikutnya mengolesi paha ayam dengan margarin sebelum di bakar. Setelah di olesi kemudian di bakar hingga cokelat dan beraroma. Apabila sudah ayam bakar bisa diangkat untuk disajikan dengan bumbu semur.
Bagi yang menginginkan cita rasa yang berbeda dari olahan paha ayam anda bisa mencoba semur paha bayam bakar yang satu ini. Dijamin anda tidak akan menyesal, karena hasilnya memang memuaskan.
Jangan lupa apabila ingin memasak semur paha ayam ini sebaiknya anda beramai-ramai karena akan lebih seru apalagi bersama dengan keluarga tercinta pasti akan lebih senang, ceria dan bahagia.